Vocalexposes.com – TNI Angkatan Laut dalam hal ini Lantamal X Jayapura, semakin gencar dan masif dalam melaksanakan kegiatan Vaksinasi Covid-19 terhadap seluruh warga masyarakat maritim di Kota Jayapura. Kegiatan Vaksinasi Covid-19 kali ini kembali dilaksanakan dan menyasar di pusat perekonomian di Kota Jayapura yaitu Tempat Pelalangan Ikan Hamadi, Jayapura. Kamis (22/07/21).
Kegiatan Vaksinasi yang berlangsung hari ini dilaksanakan dengan menurunkan tim dari Dinas Kesehatan Lantamal X yang terdiri dari Tim Vaksinator yang berjumlah 7 orang dan dipimpin langsung oleh Kadiskes Lantamal X, Mayor Laut (K) drg. Agus Pudianto, Sp. Pros.
Atlet Dayung Pon XX Papua 2021 juga turut andil pada kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan oleh Lantamal X. Tim Dayung yang berjumlah 6 orang ini secara bergantian melaksanakan Screening dan dilaksanakan vaksin oleh Tim Vaksinator Lantamal X.
“Pagelaran Pon XX Papua sudah dekat dan tinggal beberapa bulan lagi. Untuk itu untuk menjaga kondisi tubuh para atlet, maka kita melaksanakan kegiatan vaksin. Kami ingin agar supaya pagelaran akbar di Papua ini dapat berjalan dengan lancar dan aman dengan tetap mematuhi protokol kesehatan”.ucap Pelatih Cabor Dayung dari Papua ini.
Kegiatan Vaksinasi yang dilaksanakan oleh Lantamal X akan terus dilakukan hingga negara betul-betul terbebas dari Virus Covid-19. Hingga Kamis (22/07/21) Lantamal X sudah melaksanakan vaksin bagi warga Jayapura sebanyak 7.150 orang.
Berita Dispen Lantamal X.
Komentar